Skyepod – Senin malam (11/6), tepat pada pukul 18.30 waktu Pasifik (atau 9.30 pagi WIB), Bethesda mengumumkan bahwa Fallout 76, sesuai rumor yang sudah beredar sejak beberapa hari lalu, adalah game multiplayer online. Studio tersebut juga menginformasikan bahwa game terbarunya itu akan rilis pada 14 November mendatang. Yes, bentar lagi.
Berikut video trailernya:
Direktur Bethesda Softworks Todd Howard juga mengonfirmasi bahwa Fallout 76 adalah game survival layaknya DayZ atau Rust, seperti dilansir Kotaku.
Todd juga menambahkan, Fallout 76 bukanlah game survival garis keras di mana para pemain harus bisa terus menjaga karakternya agar tetap hidup, dan kehilangan seluruh progress dan item saat mereka mati.
Alih-alih, Fallout 76 akan lebih seperti game survival softcore yang hanya akan menekan sedikit progress dan item para pemainnya jika karakter mereka mati.
Video yang ditampilkan pada showcase Bethesda di E3 2018 memperlihatkan aestetik yang sama dengan video yang kita lihat pada tahun lalu.
Sebuah video instruksi dari Vault 76. Video tersebut lalu memperlihatkan monster-monster menyeramkan yang akan bisa kita basmi bersama teman kita secara online.
Baca juga: Wajib Tahu! Rumor-rumor tentang Fallout 76
Beberapa fitur yang patut diperhatikan dari Fallout 76 adalah adanya bom nuklir yang bisa digunakan oleh para pemain untuk menyerang pemain lain.
Buat apa ada bom nuklir? Ya, karena game ini menyediakan fitur membangun pemukiman seperti Fallout 4, namun dengan sistem, optimisasi, dan pilihan item yang lebih luas dan baik.
Bethesda juga menunjukkan sebuah video berdurasi dua menit berisi gameplay Fallout 76,
seperti yang dilansir oleh The Verge, namun di luar itu, kita masih sedikit meraba-raba mengenai fitur-fitur lain yang akan dibawa Bethesda ke dalam game terbaru mereka ini.
Para penggarap game ini pun berkomentar bahwa mereka telah cukup lama ingin membawa Fallout ke dunia game online, dan menurut mereka tidak ada waktu seperti sekarang, yang lebih dari tepat untuk merilis Fallout Online.