Sejak pertama kali dirilis, Google Stadia memperkenalkan banyak fitur yang tidak mungkin dimiliki oleh platform non-cloud. Salah satunya adalah fitur State Share yang mengalami pembaharuan di update versi 2.42.
Lalu, ada apa saja di update versi 2.42 Google Stadia? Simak di bawah ini.
Baca juga: Facebook Luncurkan Layanan Cloud Gaming Facebook Gaming
1. State Share Dengan Screenshot
Dengan menggunakan kontroler Stadia, kamu dapat mengambil screenshot maupun video dengan kualitas bagus langsung dari server dibandingkan jika kamu mengambilnya melalui stream yang akan lebih terkompresi.
Untuk saat ini, satu-satunya cara untuk membagikan hasil screenshot dan video tersebut adalah melalui aplikasi website Stadia. Tapi, cara yang lebih praktis sudah dikembangkan oleh Google.
Pada Stadia versi 2.42, Google telah memperbaharui fitur State Share, sehingga dapat langsung disatukan dengan screenshot dan video yang diambil melalui Stadia. Untuk saat ini, kami masih belum mendapat gambaran mengenai implementasi fitur State Share ini.
Nantinya, Google akan menguji coba fitur ini pada game eksklusif Stadia yang berjudul Crayta. Tampaknya jika kamu mengambil foto atau video pada mode Prop Hunt di Crayta dan menggunakan fitur State Share, maka pemain lain yang melihatnya dapat langsung menggunakan link tersebut untuk masuk ke mode Prop Hunt di Crayta.
2. Pengaturan Kontroler Pihak Ketiga
Untuk saat ini, tombol kontroler yang terdapat di sisi kanan atas hanya dapat digunakan secara eksklusif untuk kontroler Stadia.
Melalui versi 2.42 ini, Google membuat pengaturan yang mudah agar para pemain dapat menyambungkan kontroler PlayStation maupun Xbox ke aplikasi Stadia. Pada umumnya, para pemain dapat menggunakan Bluetooth maupun kabel USB untuk menggunakan kontroler lain.
3. Fitur Pesan
Sebenarnya fitur ini sudah dikembangkan oleh Google selama berbulan-bulan. Pasalnya, Google akan merilis fitur ini melalui update versi 2.42.
Fitur ini dapat kamu gunakan untuk mengobrol dengan temanmu sembari bermain. Tidak hanya itu, kamu juga dapat memilih pesan dari siapakah yang akan terlihat di layarmu.
Baca juga: Skyegrid Rilis Paket Basic Rp39 Ribu per Bulan
3. Stadia Pro Tanpa Mencantumkan Metode Pembayaran
Bagi para pemain yang ingin mencoba Stadia Pro secara gratis, mereka harus memasukkan metode pembayaran seperti kartu kredit. Untuk memberikan perspektif baru bagi para pemain, Google Stadia akan menawarkan uji coba Stadia Pro tanpa harus melakukan hal tersebut pada update versi 2.42 ini.
Nantinya, akan muncul pilihan baru untukhal ini yaitu “Add a payment method later” (tambahkan metode pembayaran nanti).
As some have been curious, absolutely no change on Android TV from what I can tell. https://t.co/MdOtwQIVzG
— Ben Schoon (@NexusBen) November 4, 2020
Sayangnya, untuk saat ini belum terdapat kabar mengenai penggunaan Stadia di Android TV di update versi 2.42 ini. Kemungkinan hal tersebut baru akan hadir pada tahun 2021.