Siapa penggemar Hot Wheels? Ada kabar bagus, nih buat kamu. Mattel Film kembali berkolaborasi dengan Warner Bros untuk menggarap film live action Hot Wheels.
Sebelumnya, dua perusahaan sudah bekerjasama untuk menggarap live action Barbie.
Dilansir The Wrap, Presiden Mattel Films, Ynon Kreiz, memberikan keterangan resmi terkait kolaborasi terbarunya dengan Warner Bros.
Baca juga: 4 Web Drama Ini Cocok untuk Isi Waktu Luang Kamu
“Kami sangat senang kembali membawa keseruan film live action ke layar lebar bersama dengan Warner Bros,” kata Kreiz.
“Mattel Films berkomitmen menghadirkan pengalaman baru kepada penonton dunia, sekaligus mengubah Mattel menjadi perusahaan mainan besar,” lanjutnya.
Sebelumnya, pada September 2018 lalu, mengumumkan memilih Robboe Brenner, sebagai pimpinan di divisi film terbarunya.
Baca juga: Kisah Amir Hamzah: Penyair Legendaris yang Berakhir Tragis
Brenner sebelumnya dikenal sebagai produser dari film Dallas Buyers Club, The Fighter, Mirror Mirror dan Safe Haven.
Selain menggarap live action Barbie dan Hot Wheels, Mattel Films juga dikabarkan akan membuat film adaptasi dari Master of the Universe dan koleksi mainan American Girls.
Hot W
heels sendiri merupakan mainan yang pertama kali dirilis pada tahun 1968 lalu. Mainan ini telah terjual sebanyak enam miliar dan menduduki sebagai mainan terlaris di dunia.