Walau sudah menampilkan villain-villain seperti Green Goblin, Sandman, Rhino, dan Mysterio, namun aneh dan mirisnya, Kraven the Hunter, belumlah pernah ditampilkan di adaptasi film live-action Spider-Man manapun.
Padahal Kraven the Hunter, adalah salah satu villain Spider-Man yang paling difavoritkan oleh seluruh fans.
Alasannya bagi kamu yang mungkin non-fans, Kraven adalah sosok yang super tangguh dan badass banget. Diperkenalkan di The Amazing Spider-Man #15 tahun 1963, Kraven adalah seorang pemburu bertubuh besar dan intimidatif.
Ia mendapatkan seluruh kekuatan super-nya setelah menenggak racun misterius. Dan setelah mendapatkan kekuatan supernya ini, iapun bertekad untuk menjadi pemburu (hunter) terbaik sepanjang masa.
Baca juga: Film Sonic the Hedgehog 2 Dijadwalkan Dirilis April 2022
Nah untuk mewujudkannya iapun terus memburu Spidey hingga Spidey bisa ditangkap atau tewas di tangannya. Selain latar karakternya ini, desain kostum keren yang dikenakan Kraven, juga menjadi faktor lain mengapa ia sangat difavoritkan.
Sebenarnya, sudah lama banget kita mendengar rumor terkait kemunculan Kraven di proyek film Spider-Man atau, rumor terkait proyek film solonya. Namun seperti kita tahu, rumor tersebut, masihlah menjadi rumor saja.
Tapi mengingat kini Sony sedang membangung dunia sinematik Spider-Man mereka alias, Sony Pictures Universe of Marvel Characters (SPUMC), maka secara perlahan, rencana ditampilkannya Kraven pun mulai terealisasikan.
Hal ini terbukti melalui kabar The Illuminerdi yang mengatakan bahwa baru-baru ini, Sony menawarkan aktor top Keanu Reeves (John Wick) untuk memerankan Kraven the Hunter.
Baca juga: Film Sonic the Hedgehog 2 Dijadwalkan Dirilis April 2022
Dan Reeves kabarnya akan memerankan Kraven di proyek film solo perdananya. Spesifiknya, proyeknya akan diberi judul simpel, Kraven. Kabarnya, filmnya akan menampilkan tone gabungan film Logan (2017) dan Man on Fire (1987).
Tapi perlu diingat, kabar ini masih 100% rumor sejauh ini. Namun kalau rumor ini benar adanya, maka bakalan keren dan exciting
banget.
Karena seperti kita tahu di sepanjang karirnya, Reeves belum pernah sama sekali tampil di film superhero Marvel manapun. Dan seperti kita tahu juga, fans sudah lama menginginkan Reeves tampil di proyek superhero Marvel.
Nah akankah Reeves nantinya memerankan Kraven the Hunter? Dan akankah memang proyek film solo Kraven ini terealisasikan? Bagaimana menurutmu guys?