Pada Computex 2018 lalu, Asus berhasil membuat banyak pihak terpukau lewat produk built-up PC mereka yakni ROG GL12. Sebuah konfigurasi Desktop PC kelas high-end dalam sasis yang tergolong compact. Nah, baru baru ini gaes, Asus me-refresh SKU ini dengan menanam komponen prosesor baru dan menyandang nama, ROG Strix GL12CX. Berikut info lengkapnya gaes.
Hingga artikel ini diterbitkan, ROG Strix GL12CX digaungkan sebagai PC Desktop pertama yang memadukan performa Intel Core i9 generasi ke-9 dengan Nvidia Geforce RTX 20 series. Lebih tepatnya, di sisi prosesor, Asus memberi opsi ROG Strix GL12CX mulai dari Intel Core i7-8700 hingga Intel Core i9-9700K atau i9-9900K.
Sedangkan untuk kartu grafis, Asus memberi opsi ROG Strix GL12 mulai dari Geforce GTX 1060 hingga RTX 2080 Ti. Apakah kartu grafisnya termasuk versi OC atau bukan, pihak Skyegrid media belum mendapat update lebih lanjut.
Baca juga : Review ROG Strix GL703GM Scar Edition
Untuk opsi media penyimpanan, dipastikan Asus mengkombinasi SSD via m.2 slot plus HDD konvensional 7200 rpm via slot SATA 2.5 inci pada ROG Strix GL12CX ini. Untuk pilihan, pastinya bervariasi yang pastinya menyesuaikan kocek calon penggunanya. Mulai dari SSD PCIe 128GB plus HDD 1TB, hingga PCIe SSD 512GB plus HDD 2TB 7200rpm. Namun lagi-lagi, belum ada info lebih lanjut terkait konfigurasi yang memanfaatkan Intel Optane.
Yang menarik, Asus membuat spesifikasi RAM 32GB sebagai konfigurasi terendah pada GL12CX. Tapi dari informasi yang kami himpun, Intel Core i9 masih kompatibel dengan chipset Z370 yang artinya, jika kemungkinan Asus menggunakan chipset Z370, pengguna punya ruang upgrade hingga 128GB DDR4 untuk RAM.
Bagaimana sales poin dari sisi eksterior terutama fitur pada sasisnya? Sejauh ini, memang belum banyak ilustrasi terkait ROG Strix GL12CX yang bisa Skyegrid infokan gaes. Tapi dari foto di atas, sekilas bagian front-panelnya tidak terlalu banyak ornamen yang aneh aneh. Hanya terdapat 2 lighting bar RGB yang pastinya bisa diatur via ROG AURA. Di bagian atas, bisa kita lihat 4 buah USB port, 1 buah SD Card reader dan sebuah audio combo jack.
Bagian side-panelnya menggunakan material transparan yang mempertontonkan seluruh komponen terbuka khas sasis moderen zaman now. Perihal fitur lain, akan diupdate segera jika ada info lebih detail ya gaes.
ROG Strix GL12CX dikabarkan akan mulai dikapalkan sekitar minggu kedua November. Dan sebagai informasi, produk ini sudah di buka sesi pre-order – nya lewat ASUS store dan B&H. Untuk informasi harga di laman tersebut, ROG Strix GL12CX dibanderol mulai dari of $3,299.
Tertarik?