Sony telah mengungkap detail dari peripherals di konsol teranyarnya, PlayStation 5 (PS5). Nah, salah satu yang menarik perhatian adalah informasi mengenai controller PS4, DualShock 4, tidak bisa memainkan game-game PS5.
Yap, PS5 memamg memiliki kemampuan baru yang sensasinya bisa dirasakan di controller DualSense.
Dilansir blog PlayStation, namun, DualShock 4 masih bisa dipakai di game-game PS4 yang mendukung di PS5.
Berikut beberapa peripherals dan aksesori PS4 yang bisa bekerja di PS5:
Baca juga: Konami Garap PC Gaming Arespear, Ini Spesifikasi dan Harganya
1. Peripheral spesial seperti racing wheels, arcade sticks, dan flight sticks, bisa bekerja di game PS5 yang juga mendukung di game PS4.
2. Platinum dan Gold Wireless Headset, serta headset pihak ketiga yang terhubung dengan port USB dan jack audio, bisa berfungsi di PS5.
3. DualShock 4 wireless dan controller pihak ketiga yang telah dilisensi PlayStation tetap bekerja di game PS5 yang juga mendukung di PS4.
4. PS Move Motion Controller dan PlayStation VR bisa memainkan game PS VR yang didukung di PS5.
Baca juga: Truly Exquisite Garap PlayStation 5 Dibalut Emas 24K, Tertarik?
Sony juga mengatakan tidak semua peripheral dan aksesori pihak ketiga yang berlisensi PlayStation bisa bekerja di PS5.
Pengguna diminta untuk mengkonfirmasi kepada produsen peripheral dan aksesori tersebut apakah produknya telah mendukung di PlayStation 5.
Lalu, PlayStation Camera PS4 tetap bisa bekerja di PS5 untuk memainkan game-game PS VR. Namun, membutuhkan adaptor PlayStation Camera yang akan disediakan tanpa biaya tambahan.
Rincian mengenai adaptor PlayStation Camera, peripheral, dan aksesori lainnya akan diumumkan Sony dalam beberapa bulan lagi.