Siapa pemain PUBG Mobile yang sering to soon saat turun di Bootcamp? Ya, salah satu wilayah di map Sanhok ini memang terkenal angker, banyak pemain yang mendarat di lokasi ini karena punya loot yang bagus. Lalu, bagaimana bertahan hidup di Bootcamp?
Bootcamp sebenarnya adalah lokasi terbaik untuk berlatih pertempuran jarak dekat dan strategi mengintai lawan. Salah sedikit saja, kamu bisa back to lobby.
Nah, buat kamu yang sering to soon di Bootcamp, berikut tips bertahan hidup di Bootcamp PUBG Mobile. Yuk, simak:
1. Selalu pantau minimap
Saat berada di Bootcamp kunci utama untuk mengetahui posisi musuh adalah memperhatikan minimap.
Ya, kamu tidak perlu panik saat berada di Bootcamp, tetap tenang dan melihat minimap untuk mengetahui posisi musuh.
Baca juga: 6 Build Item Hero Lylia di Mobile Legends, GG Banget!
2. Terus bergerak dengan cepat
Bootcamp memiliki beberapa bangunan yang memiliki jendela. Nah, di sini kamu harus cepat dalam melakukan pergerakan agar musuh kesulitan menembak kamu.
Terus bergerak juga akan menyelamatkan kamu saat musuh akan menembaki kamu dari jendela-jendela bangunan.
3. Pilih senjata terbaik
Saat berada di Bootcamp usahakan kamu memiliki senjata terbaik. Kenapa perlu senjata terbaik? Karena jika kamu tidak mendapatkan senjata terbaik, maka kamu akan kesulitan melumpuhkan musuh.
Nah, jika kamu kesulitan mendapatkan senjata terbaik, maka kamu sebaiknya bermain aman dengan tidak menyerang musuh.
Baca juga: Tips Mudah Pakai Senjata MP40 dan M1014 di Free Fire
4. Pakai Auto Pick-up
Fitur auto pick-up penting kamu pakai agar bisa memudahkan mendapatkan senjata. Dengan fitur auto pickup, maka kamu bisa cepat bergerak untuk menghindari serangan musuh.
5. Hapal area Bootcamp
Bootcamp adalah lokasi punya area luas di map Sanhok. Ya, di sini ada banyak bangunan yang harus dijelajahi untuk mendapatkan loot terbaik.
Nah, usahakan kamu menghapal setiap lokasi di Bootcamp agar kamu bisa tahu kemana harus pergi saat dalam posisi terdesak diserang musuh.
Nah, itulah tips bertahan hidup di Bootcamp di map Sanhok di PUBG Mobile.